7 Daftar Pantai di Malang Yang Mempesona

Malang Jawa Timur punya banyak wisata bahari yang indah. Jika liburan kesini sempatkan untuk mengunjungi beberapa pantainya.

Mungkin untuk wilayah Jawa Timur, Kabupaten Malang menjadi salah satu area dengan pantai terbanyak. Dalam daftar ini setidaknya ada 17 pantai yang bisa dijadikan tempat liburan anda ketika berada di Jawa Timur. Tiap pantai di Malang memiliki keunikan masing masing yang pastinya membuat liburan anda semakin berkesan.

Dikutip dari https://www.hargatiket.net/, ini dia daftar pantai di Malang yang perlu anda kunjungi saat ada di Jawa Timur untuk mengisi liburan anda. Simak selengkapnya berikut ini.

1. Pantai Sipelot

Pantai Sipelot ada di Desa Pujiharjo yang ada di Kecamatan Tirtoyudo. Pantai ini panjang membentang 2 km sudah dilengkapi berbagai fasilitas pendukung demi kenyamanan pengunjung. Seperti area parkir, warung makan, toilet, dan mushola.

Ombak disini cukup besar jadi tetap hati hati, tak bisa berenang bebas. Namun masih bisa menikmati suasana pantai atau mengunjungi Coban Sipelot. Ini adalah curug air terjun payau di kawasan pantai Sipelot. Bagus kesini sore hari untuk berburu momen sunset.

2. Pantai Licin

Pantai Licin cukup unik. Kata licin sendiri konon karena di pantai ini banyak lumut. Sementara pasir pantai disini warnanya kehitaman disebabkan muntahan lahar semeru. Berbeda dengan pasir pantai di Malang lainya yang kebanyakan warnanya putih.

Pantai ini berada di dusun Licin yang ada di Desa Lebakharjo dan masuk dalam wilayah Ampelgading. Menuju kesini sebaiknya gunakan sepeda motor, sebab jalanya agak sulit, berliku dan terjal.

3. Pantai Balekambang

Pantai Balekambang sering disebut Tanah Lot versi Malang. Sebab adanya pura Amerta Jati di Pulau Ismoyo. Ini adalah pulau Karang tengah laut menyerupai di tanah lot Bali. Anda dapat berkunjung ke pura jalan kaki, selain nikmati suasana pantai.

Fasilitas disini lumayan lengkap. Seperti warung makan, area parkir, toilet, camping ground,bungalo, musala, dan tersedia juga toko souvenir. Dari pusat kota Malang jaraknya 60 km. Lokasi pantai Balekambang sendiri ada di  Dusun Sumber Jambe yang ada di Desa Srigonco dan masuk dalam wilayah Kecamatan Bantur.

4. Pantai Ngliyep

Pantai di Malang berikutnya  ada pantai Ngliyep. Pantai disini pasirnya putih dan air lautnya biru kehijauan. Daya tarik lainya adalah terdapat bebatuan karang besar disini.

Ada juga bukit dekat pantai, namanya bukit Kombang. Bukit ini konon, merupakan salah satu tempat pemberian sesajen untuk ratu laut Selatan. Di bukit ini, momen sunset begitu cantik, melengkapi wisata anda ke pantai Ngliyep.

5. Pantai Batu Bengkung

Pantai di Malang lainya ada pantai Batu Bengkung. Ini adalah pantai yang unik sebab dikelilingi dua batu karang ukuran besar. Laut pantai Batu Bengkung juga dibelah batu karang cukup tinggi. Uniknya lagi, batu karang ini dapat berubah jadi semacam telaga ketika aur laut pasang. Pantai ini juga bagus untuk menyaksikan momen sunset yang cantik. Anda dapat datang di waktu yang tepat untuk melihat matahari terbenam disini.

6. Pantai Watu Leter

Pantai di Malang berikutnya ada pantai watu leter. Tak cuma nikmati keindahan pantai. Disini anda juga dapat menyaksikan habitat penyu abu abu yang unik. Ombak disini cukup tenang dan  pasirnya pantai lembut. Pantai ini cocok untuk relaksasi sebab suasananya tergolong sepi dan pemandangannya asri.

7.  Pantai Bajulmati

Dinamai Pantai Bajulmati, berawal dari kisah yang berkembang di masyarakat.

di pantai ini tahun 1890 warga setempat menemukan seekor buaya mati. Bajuk sendiri artinya Buaya dalam bahasa Jawa.

Di pantai ini, anda dapat temukan sejumlah teluk. Teluk ini dibentuk akibat adanya batu karang. Juga terdapat gua letaknya di sebelah timur pantai yang dapat anda kunjungi.

Nah itulah tadi beberapa pantai di Malang. Sebetulnya masih ada puluhan pantai lagi yang juga tak kalah indah sebagai alternatif liburan anda di Malang.