Cepat dan Mudah, Yuk Simak Cara Mengetahui Nomor HP Sendiri Saat Lupa

Kejadian lupa nomor HP sendiri merupakan hal yang lumrah dialami oleh pemilik HP. Biasanya hal ini bisa terjadi dikarenakan saat membeli kartu perdana, pemilik kartu langsung membuang bungkusnya, sebelum mencatat nomor tersebut. Tentunya hal ini sangat menyusahkan, terutama saat kamu butuh untuk membeli pulsa atau mengisi paket data. Berikut ini ada beberapa cara mengetahui nomor HP yang kamu gunakan saat lupa mencatatnya.

4 Cara Mengecek Nomor HP Saat Lupa

  1. Menggunakan Kode USSD

Cara yang paling mudah untuk mengecek nomor HP yaitu dengan menggunakan kode USSD tertentu, yang terdiri dari kombinasi bintang (*), angka dan pagar (*). Biasanya kode USSD antara operator satu dan yang lain berbeda, sehingga kamu harus menyesuaikan dengan kartu perdana yang digunakan. Untuk pengguna kartu Telkomsel, cara ini dapat dilakukan dengan menekan tombol *888# pada keypad di ponsel, lalu tekan logo telepon pada layar.

Kemudian akan ada tampilan pop up yang menampilkan nomor HP yang kamu gunakan. Sedangkan jika menggunakan kartu perdana Indosat, maka kode USSD yang digunakan adalah *123*30#. Setelah menekan kode USSD tersebut, maka selanjutnya tekan OK atau cell. Maka akan muncul nomor HP yang kamu gunakan beserta beberapa informasi lainnya. Jika menggunakan kartu XL maka dilakukan dengan mengetik *123*7# lalu tekan OK.

Berbeda lagi dengan operator Smartfren, kamu perlu  yang menggunakan kode USSD *551#, kemudian tekan Yess atau call. Dan jika memakai nomor 3 maka kamu bisa menghubungi *998# pada dial ponsel, kemudian tekan yess atau ok. Mungkin untuk beberapa kondisi, kode tersebut tidak menampilkan pop up, dikarenakan kualitas jaringan yang buruk.

Selain mudah, cara mengetahui nomor HP menggunakan kode USSD juga tidak perlu membayar biaya panggilan. Namun, kode USSD ini bisa saja berubah sehingga kamu harus mengetahui updetan terbaru dari operator. Setelah mengetahui nomor yang digunakan, jangan lupa untuk mencatatnya atau menscreenshot pop up yang menampilkan nomor HP.

  1. Menggunakan Layanan Digital

Seiring dengan perkembangan teknologi digital, para provider mulai menambahkan layanan digital dengan meluncurkan aplikasi, untuk memudahkan pelanggan mengetahui informasi mengenai kartu perdana tersebut. Aplikasi ini biasanya dapat digunakan jika, sebelumnya pengguna sudah mendaftarkan nomor tersebut. Misalnya, untuk pengguna Telkomsel bisa menggunakan aplikasi MyTelkomsel, sedangkan pengguna Indosat bisa menggunakan aplikasi MyIM3.

Nah dengan hadirnya aplikasi ini, kamu juga bisa menggunakannya untuk mengecek nomor HP yang saat sedang lupa. Tentunya penggunaan aplikasi ini baru bisa dilakukan dengan mengunduhnya terlebih dahulu. Pengunduhan dapat dilakukan dengan mudah melalui Google Play maupun App Store. Pastikan jika jaringan tersedia dengan baik, agar pengunduhan dan instalasi selesai lebih cepat. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan Wi-Fi.

Jika proses instalasi sudah selesai, maka cara mengetahui nomor HP dilanjutkan dengan mendaftarkan nomor tersebut, atau akun media sosial seperti facebook ataupun Twitter pada aplikasi yang digunakan. Setelah melakukan berhasil melakukan verifikasi dan bisa login, maka kamu akan mendapati tampilan layar yang berisi informasi seputar bergam fitur yang dapat dipilih. Selanjutnya, pilih informasi yang ingin diketahui, seperti nomor HP yang saat ini sedang digunakan.

  1. Cek Nomor Melalui Operator

Jika memang belum mempunyai aplikasi untuk mengecek nomor, maka kamu bisa menggunakan cara lain yaitu dengan menggunakan bantuan operator. Setiap operator memiliki nomor telepon untuk layanan pelanggan yang berbeda beda, seperti misalnya jika operator Telkomsel menggunakan nomor 188 untuk kartu Simpati, AS dan Loop. Sedangkan untuk pengguna kartu Halo, cara cek nomor melalui operator dilakukan dengan call center 133.

Untuk mengetahui nomor tersebut, biasanya dapat ditemukan di internet maupun dengan mengunjungi website resmi dari operator yang kamu gunakan. Cara mengetahui nomor HP dengan menghubungi operator, akan dikenakan biaya panggilan. Rata rata biaya panggilan untuk menghubungi call center sekitar Rp 400. Namun, beberapa operator juga menyediakan layanan pelanggan gratis untuk nomor nomor tertentu. Layanan ini biasanya beroperasi selama 24 jam.

Setelah mendapatkan nomor operator tersebut, maka kamu tinggal menekannya pada menu panggilan, lalu tekan call. Tunggu beberapa saat untuk menyambungkan dengan customer service. Setelah terhubung dengan operator, maka kamu bisa langsung menanyakan nomor HP yang sedang digunakan. Ada kalanya dibutuhkan kesabaran saat menghubungi operator, terutama di jam jam sibuk. Atau alternatif lain, kamu bisa menghubunginya di waktu tertentu.

  1. Menggunakan Bantuan Teman

Cara mengetahui nomor HP yang terakhir merupakan alternatif yang bisa kamu coba, jika tidak ingin menggunakan beberapa cara di atas. Cara ini juga cukup simple, dan tidak melibatkan operator atau provider yang kamu gunakan. karena kamu tinggal menghubungi nomor yang ada di kontak. Namun, pastikan untuk menghubungi nomor mengenalmu seperti kerabat atau teman. Kamu bisa menggunakan cara ini dengan menelpon atau mengirim SMS pada salah satu nomor tersebut.

Tentunya jika menggunakan cara ini, maka kamu harus memastikan jika kondisi pula dalam keadaan cukup untuk melakukan panggilan atau sekedar SMS. Jika memang tidak ingin mengeluarkan pulsa, maka cukup dengan miscall saja. Namun, sebelumnya konfirmasikan terlebih dahulu kepada temanmu, jika memang kamu ingin mengecek nomor telepon. Hal ini bertujuan untuk menghindari kesalahpahaman, sehingga kamu tidak dikira spam.

Akan lebih mudah jika kamu menghubungi nomor yang kamu punya sendiri. Ini bisa dilakukan jika kamu menggunakan lebih dari satu kartu perdana. Tentunya kamu akan lebih cepat mengetahui nomor yang kamu gunakan tanpa mengganggu temanmu yang lain. Kamu cukup mengirim SMS ke nomor kamu yang lain. Setelah melakukan cara mengetahui nomor HP ini, jangan sampai lupa untuk mencatatnya agar nantinya tidak sampai lupa lagi.

Itulah beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengecek nomor yang digunakan saat ini. Jika sudah mengetahui nomor HP yang kamu pakai, maka segera catat atau simpan di kontak handphone. Agar nantinya saat lupa kamu tinggal melihat kontak. Mengingat penggunaan nomor untuk saat ini tidak hanya sekedar beli pulsa, bahkan berbagai transaksi secara online juga membutuhkan nomor HP. Nomor HP juga berguna untuk keperluan bisnis hingga urusan kerja.